Sabtu, 29 Januari 2011

Deklarasi Variabel dan Pengenalan Tipe Data Dalam Bahasa Java


Deklarasi variabel ini sangat diperlukan sekali, karena untuk menggunakan tipe data dalam bahasa pemrograman JAVA, kita harus mendeklarasikannya terlebih dahulu, berikut adalah contohnya:

<Tipe data> <variabel> = <Inisialisasi>

Contoh 1:
String nama = ”Achmad Ali Nuri ”;


Contoh 2:
int umur = 21;


Keterangan :
  • String adalah salah satu tipe data,
  • Variabel digunakan untuk menyimpan pernyataan objek /  nilai dari  inisialisasi,
  • Inisialisasi adalah pemberian nilainya.

Berikut adalah macam-macam tipe data dalam bahasa pemrograman JAVA, untuk lebih jelasnya mari kita simak dibawah ini.


1. Tipe Data Logika (Boolean)
Tipe data boolean ini hanya berisi tentang true dan false saja. Berikut contohnya.
boolean logika = true;

2. Tipe Data karakter (Char)
Tipe data karakter atau char adalah untuk mengisi karakter, dan tipe data ini tidak boleh berish lebih dari satu karakter. Untuk lebih jelasnya kita lihat contohnya.
char kr = ‘A’; //penulisan yang betul
char kr = ‘BA’; //penulisan yang salah


3. Tipe Data String (String)
Tipe data string ini adalah sekumpulan dari karakter, tipe data ini sangat berbeda dengan tipe data karakter, karena untuk menggunakan tipe data ini kita harus menggunakan tanda double put. Untuk lebih jelasnya mari kita lihat contoh.
String nama = “Achmad Ali Nuri”;


4. Tipe Data Angka
Tipe data angka ini dibagi menjadi dua yaitu tipe data untuk bilangan bulat dan tipe data bilngan desimal.
4.1. Tipe Data Bilangan Bulat
Didalam tipe data bulat ini dibagi menjadi empat macam tipe data, yaitu :
Tipe Data
Panjang (Length)
Jangkauan (Range)
byte
8 bits
-27 sampai 27-1
short
16 bits
-215 sampai 215-1
int
22 bits
-231 sampai 231-1
long
64 bits
-263 sampai 263-1
4.2. Tipe Data Bilangan Desimal
Didalam tipe data ini terdapat dua macam tipe data, yaitu :
Tipe Data
Panjang (Length)
Jangkauan (Range)
float
32 bits
-231 sampai 231-1
double
64 bits
-263 sampai 263-1

Source Code Tipe Data Java

Source code ini adalah membahas tentang deklarasi tipe data dalam bahasa pemrograman JAVA. yang belum baca materinya silahkan klik disini
 

package Sinau_Java_Bag_1;
/**
*
* @author Frayzz_D'morgan
*/
public class Tipe_Data {
       public static void main(String[] args) {
            //Tipe data String
            String nama="Achmad Ali Nuri";//Kumpulan dari karakter
           //Tipe data char
           char kelas='A';//Hanya menerima satu karakter saja
           //Tipe data angka bulat
           int nilai=60;
           //Tipe data angka desimal
           double nilai2=66.6;
          
           System.out.println("Nama Mahasiswa = "+nama);
           System.out.println("Kelas = "+kelas);
           System.out.println("Nama Mahasiswa = "+nilai);
           System.out.println("Nama Mahasiswa = "+nilai2);
       }
}


Output

Pemrograman Dasar Java "Hello World"

Ini adalah source code untuk menampilkan Hello World.


package Sinau_Java_Bag_1;

/**
 *
 * @author Frayzz_D'morgan
 */
public class HelloWorld {
    public static void main(String[] args) {
        System.out.println("Hello World");
    }
}

Dan inilah outputnya :






Selamat Mencoba!